(E-SKRIPSI) AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN MANAJEMEN DALAM MENILAI PRESTASI KERJA PADA CV. LAUT SELATAN JAYA
Akuntansi Pertanggungjawaban Sebagai Alat Pengendalian Manajemen Dalam Menilai Prestasi
Kerja Pada CV. Laut Selatan Jaya. Permasalahan yang dirumuskan adalah bagaimana
pelaksanaan akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat pengendalian manajemen dalam menilai
prestasi kerja pada CV. Laut Selatan Jaya, dan bagaimana peranan sistem akuntansi
pertanggungjawaban sebagai alat pengendalian manajemen dalam menilai prestasi kerja pada
CV. Laut Selatan Jaya.
Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui pelaksanaan akuntansi pertanggungjawaban
sebagai alat pengendalian manajemen dalam menilai prestasi kerja dan mengetahui peranan
system akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat pengendalian manajemen terhadap penilaian
prestasi kerja.
Berdasarkan hasil yang di dapat dari perusahaan maka akuntansi pertanggungjawaban sebagai
alat pengendalian manajemen dapat dikategorikan baik dan prestasi kerja di perusahaan dapat
dikategorikan baik karena perusahaan sudah memenuhi syarat-syarat akuntansi
pertanggungjawaban meskipun masih ada kekurangan di dalam penerapannya.
Kata Kunci : Akuntansi Pertanggungjawaban sebagai Alat Pengendalian Manajemen dan
Prestasi Kerja
Tidak tersedia versi lain