(E-SKRIPSI) ANALISIS DU PONT SYSTEM DALAM PENILAIAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN MANUFAKTUR (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN ROKOK YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2014 – 2016)
Penelitian ini bertujuan agar dengan analisis laporan keuangan dapat mengetahui sehat
atau tidaknya kinerja keuangan pada perusahaan rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
yang dilihat berdasarkan besar kecilnya ROI Du Pont dari tahun 2014 sampai 2016.
Populasi pada penelitian ini adalah Perusahaan Manufaktur pada tahun 2014-2016 yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang berjumlah 4 Perusahaan. Sampel penelitian ini sebesar 3
sampel yang ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling yaitu teknik
pengambilan sampel tidak acak yang informasinya diperoleh dengan kriteria tertentu. Teknik
analisis data dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang memberikan ulasan terhadap
data yang diperoleh sehingga menjadi lebih jelas.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa (1) perusahaan yang terbaik hasil perputaran
total aktiva adalah PT. HM Sampoerna, Tbk karena mampu memanfaatkan asetnya, baik jangka
pendek maupun jangka panjang (2) perusahaan yang terbaik hasil margin laba bersihnya yaitu
PT. Gudang Garam, Tbk karena tingginya laba dari penjualan yang rendah (3) perusahaan yang
terbaik dengan analisis Du Pont System yaitu PT. HM Sampoerna, Tbk karena tingginya
perputaran total aktiva dan margin laba bersih yang diterima sehingga mempengaruhi nilai Du
Pont.
Kata Kunci: Du Pont , Kinerja Keuangan
Tidak tersedia versi lain