(E-SKRIPSI) PENGARUH FAKTOR PENETAPAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA WARUNG NONGKRONG DI BANDAR LAMPUNG)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh faktor penetapan harga (faktor internal dan
faktor eksternal) terhadap keputusan pembelian pada Warung Nongkrong di Bandar Lampung.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif.
Metode pengambilan sampelnya menggunakan accidental sampling. Teknik pengumpulan data melalui
penyebaran kuesioner terhadap 60 responden yang merupakan pengunjung yang secara kebetulan ditemui di
Warung Nongkrong.
Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara faktor internal (X1)
terhadap keputusan pembelian (Y) yang ditunjukan dengan nilai signifikan 0.012 < 0.05 dan nilai thitung > ttabel
yaitu sebesar 2.589 >1.672. Selain itu faktor eksternal (X2) juga berpengaruh secara signifikan terhadap
keputusan pembelian (Y) yang ditunjukan dengan nilai signifikan 0.000 ttabel yaitu
sebesar 15.310>1.672.
Secara simultan faktor internal dan faktor eksternal berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan
pembelian, yang ditunjukan dengan nilai signifikan 0.000 < 0.05 dan nilai thitung > ttabel yaitu sebesar 191.094 >
3.159.
Berdasarkan uji koefisien determinasi (Adjusted R2) diketahui bahwa nilai koefisien determinasi R square
adalah sebesar 0,870 dimana angka tersebut menunjukan bahwa keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh
faktor internal dan faktor eksternal sebesar 87% sedangkan 13% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak
termasuk dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Faktor Penetapan Harga (Faktor Internal Dan Faktor Eksternal), Keputusan Pembelian
Tidak tersedia versi lain