(E-SKRIPSI) PENGARUH SERTIFIKASI TERHADAP KINERJA GURU PADA SMP NEGRI DIWILAYAH KECAMATAN NATAR KABUPATEN LAMPUNG SELATAN
Guru merupakan salah satu penentu tinggi rendahnya mutu pendidikan, maka
setiap upaya peningkatan mutu pendidikan perlu perhatiian khusus pada
peningkatan kinerja guru.guru dituntut memiliki kinerja yang mampu memberikan
dan mereaalisasikan keinginan semua pihak terutama masyarakat umum ang
mempercayai sekolah dan guru membina anak didik.
Penelitian ini menggambarkan tentang pengaruh sertifikasi terhadap kinerja guru
pada SMP Negeri di wilayah kecamatan. Natar kabupaten Lampung Selatan ,
yang berawal dari ketertarikan penulis akan pengaruh sertifikasi terhadap kinerja
guru yang banyak sekali permasalahan.Untuk mengungkap permasalahan tersebut
penulis menggunakan kajian sertifikasi menurut teori hasibuan dan mengambil
indikator – indikator menurut hasibuan.
Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode penelitian deskriptif
kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan dan studi
lapangan (kuesioner) dengan sumber informasi 45 orang yang terbagi menjadi 25
orang dari SMP Negeri 1 Natar dan 20 orang dari SMP Negeri 2 Natar. Yang
terdiri dari Guru – guru yang sudah tersertifikasi.
Hasil penelitian bahwa Terdapat pengaruh sertifikasi terhadap Kinerja guru
sekolah menengah pertama negri natar, hal ini terbukti dari hasil perhitungan
tingkat korelasi antara variabel termasuk dalam kategori sedang, artinya terhadap
penganguruh positif antara sertifikasi terhadap kinerja guru pada SMP Negeri di
wilayah Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan. Kinerja guru pada SMP
Negeri di Kecamatan Natar lebih cenderung dipengaruhi oleh faktor – faktor lain
seperti gaya kepemimpinan kepala sekolah, fasilitas yang diberikan oleh sekolah
dan motivasi. Oleh karena itu bagi peneliti lain agar supaya dapat melakukan
penelitian yang berkaitan dengan faktor – faktor lain tersebut. Agar kinerja guru –
guru pada SMP Negeri di Wilayah Kecamatan Natar dapat meningkat dan lebih
baik lagi sehingga dapat menciptakan Anak- anak bangsa yang cerdas. Selain itu
juga pemerintah harus lebih mengapresiasi lagi para pahlawan tampa tanda jasa
dengan menaikan gaji dan memperthankan sertifikasi guru sehingga kebutuhan
para guru dapat terpenuhi.
Kata kunci : sertifikasi, kinerja guru
Tidak tersedia versi lain