(E-SKRIPSI) ANALISIS KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA HOTEL EMERSIA BANDAR LAMPUNG
Andreas, Analisis Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Konsumen pada Hotel
Emersia Bandar Lampung, di bawah bimbingan Bapak Dr.Defrizal, SE, MM. tebal
72 Halaman, 35 Tabel, 3 gambar.
Masalah dalam penulisan skripsi ini adalah : Rata-rata tingkat hunian yaitu 42,64%
(dilihat dari tabel 1.1) sedangkan target dari hotel tersebut yaitu sebesar 75%, hal ini
dibuktikan dengan Rendahnya tingkat hunian kamar yang belum mencapai target
Hotel Emersia.
Permasalahan dalam penulisan skripsi ini adalah : “ Bagaimana tingkat kepuasan
konsumen terhadap kualitas pelayanan yang diberikan oleh Hotel Emersia di Bandar
Lampung ?
Tujuan dalam penulisan skripsi ini adalah : untuk mengetahui dan menganalisis
bagaimana tingkat kepuasan terhadap kualitas pelayanan yang diberikan Hotel
Emersia di Bandar Lampung.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif .dalam penelitian ini data dikumpulkan
dengan menggunakan kuisioner dari 94 responden, dimana respondennya adalah
konsumen Hotel Emersia, alat analisis yang digunakan adalah Analisis Tingkat
Kesesuaian dan Analisis Diagram Kartesius.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil dari rata-rata tingkat
kesesuaian sebesar 91,04%, dimana terdapat 10 atribut yang berada diatas rata-rata
tingkat kesesuaian tersebut dan 4 atribut yang yang berada dibawah rata-rata tingkat
kesesuaian tersebut. Hasil dari perhitungan tabel Importance Performance Analysis
diketahui rata- rata tingkat kualitas pelayanan adalah 3,63 dan rata-rata tingkat
kepuasan konsumen adalah 3,65. Hasil dari pengukuran Diagram Kartesius terdapat 3
atribut yang berada di Kuadran A yang menjadi prioritas utama bagi Hotel Emersia
untuk ditingkatkan karena dianggap sangat penting bagi konsumen namun kinerja
yang diberikan tidak memuaskan, yaitu karywan menguasai informasi tentang fasilitas
yang ditawarkan dengan tepat kepada konsumen, paham akan permasalahan yang
dihadapi oleh konsumen, karyawan memiliki pengetahuan dan keterampilan
dibidangnya.
Berdasarkan hasil dari pendekatan tingkat kesesuaian ,tabel Importance Performance
Analysis, dan Diagram Kartesius maka dapat disimpulkan bahwa kualitas pelayanan
yang diberikan sudah dapat memenuhi kepuasan konsumen pada Hotel Emersia di
Bandar Lampung.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Kepuasan Konsumen.
Tidak tersedia versi lain