(E-SKRIPSI) ANALISIS SISTEM PELAYANAN PALANG MERAH INDONESIA PADA UNIT TRANSFUSI DARAH CABANG PEMBINA PROVINSI LAMPUNG
Pentingnya ketersedian akan darah di UTD-PMI mengharuskan PMI untuk
selalu menjaga jumlah dan kualitas dari darah yang tersedia untuk memenuhi
kebutuhan akan transfusi darah. Namun sulitnya ketersediaan darah pada UTDPMI disebabkan karena masih banyak masyarakat yang tidak memahami
pentingnya arti donor darah, hal ini dilihat dari banyaknya masyarakat yang
kesulitan mencari darah. Maka dari itu masyarakat yang mencari pasokan darah di
UTD-PMI ini sangat kesulitan dan membutuhkan waktu yang cukup lama.
Pernyataan ini didapat dari masyarakat yang kesulitan mencari darah.
Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan gambaran dan menganalisis
tentang Sistem pelayanan PMI di UTD Cabang Pembina Provinsi Lampung dalam
meningkatkan sistem pelayanan dan kendala-kendala penghambat pelaksanaan
pelayanan di UTD-PMI Cabang Pembina Provinsi Lampung. Tipe penelitian yang
digunakan adalah tipe penelitian deskritif dengan pendekatan kualitatif.
Sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dokumentasi,
dan observasi.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa sistem pelayanan PMI di
UTD Cabang Pembina Provinsi Lampung belum maksimal dan perlu dilakukan
pembenahan. Hal ini terlihat dari masih banyaknya kendala yang terjadi dalam
pelaksanaan penyelenggaraan pelayanan di UTD-PMI Cabang Pembina Provinsi
Lampung. Untuk itu perlu adanya sosialisasi kepada masyarakat mengenai arti
donor darah.
Dalam penelitian ini ditemukan kendala dalam pelaksanaan pelayanan
UTD-PMI Cabang Pembina Provinsi Lampung yang terbagi menjadi kendala
internal dan eksternal. Diantaranya masalah lama waktu permintaan darah, jumlah
pegawai, kurangnya pemahaman website,sedikitnya jumlah pendonor sukarela.
Kata kunci: Sistem Pelayanan, Pelayanan Publik, UTD-PMI
Tidak tersedia versi lain