(E-SKRIPSI) PERENCANAAN PUSAT KERAJINAN TAPIS LAMPUNG DI BANDAR LAMPUNG DENGAN PENDEKATAN GREEN ARCHITECTURE
Indonesia merupakan Negara yang memiliki keanekaragaman budaya.
Keanekaragaman budaya inilah yang membuat Indonesia di kenal masyarakat
Internasional. Kerajinan adalah sebutan bagi suatu benda hasil karya seni
manusia. Kata 'kerajinan' berasal dari kata 'rajin' yang artinya barang/benda yang
dihasilkan oleh keterampilan tangan. Kerajinan terbuat dari berbagai bahan. Dari
kerajinan ini menghasilkan hiasan atau benda seni maupun barang pakai. Biasanya
istilah ini diterapkan untuk membuat sesuatu secara tradisional.
Upaya - upaya pemerintah dalam menjaga, melestarian dan pengembangan
karya seni kerajinan ini tentu harus didukung oleh seluruh lapisan masyarakat.
Perdagangan merupakan salah satu sektor ekonomi penting dan strategis di masa
depan yang dapat dikembangkan oleh pemerintah. Identifikasi dan perencanaan
pengembangan kerajinan perlu dilakukan secara lebih baik. Pengembangan
kerajinan merupakan salah satu alternatif yang diharapkan mampu mendorong
baik potensi ekonomi daerah maupun upaya -upaya pelestarian budaya.
Lampung merupakan suatu provinsi yang terkenal dengan kerajinan Kain
Tapis. Perkembangannya saat ini mengalami kemajuan pesat karena dituntut oleh
berbagai kebutuhan yaitu sektor pariwisata dan perdagangan. Seni membuat kain
Tapis ini memerlukan tangan-tangan trampil dibidangnya, karena kain ini
mempunyai nilai seni yang tinggi. Kain ini juga dapat dikatakan sebagai seni
tradisional masyarakat Lampung, karena peralatan yang digunakan baik dalam
membuat kain dasar dan motif-motif biasanya masih sederhana dan dikerjakan
oleh tangan pengrajin. Kerajinan ini dibuat oleh wanita baik ibu-ibu rumah tangga
maupun gadis-gadis; pada mulanya untuk mengisi waktu senggang dengan tujuan
untuk memenuhi tuntutan adat istiadat yang dianggap sakral yaitu menunggu
masa perkawinan. Demikian kain Tapis ini dibuat sampai sekarang dapat
2
diproduksi oleh pengrajin dengan ragam hias yang bermacam-macam sebagai
barang komoditas yang memiliki nilai ekonomis.
Tidak tersedia versi lain