(E-SKRIPSI) RANCANG BANGUN ALAT PENGADUK SERBUK KAYU UNTUK MEDIA TUMBUH JAMUR TIRAM
Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak lepas dari sebuah alat, alat disini
mempunyai tujuan untuk membantu suatu aktivitas manusia menjadi lebih ringan
atau mudah, termasuk alat mekanis berupa kendaraan seperti sepeda motor dan
mobil. Dalam perindustrian tidak lepas dari alat, alat dalam industri lebih dominan
untuk membuat sebuah produk yang berkualitas sehingga memiliki daya jual yang
tinggi. Berwirausaha sebagian memiliki korelasi dengan industri, salah satunya
adalah usaha budidaya jamur tiram, dalam budidaya jamur tiram terdapat suatu
proses dimana proses tersebut akan menjadi lebih baik jika digunakan alat bantu
yaitu alat pengaduk serbuk kayu, alat pengaduk serbuk kayu berguna untuk
mencampurkan serbuk kayu dengan campuran lain (bekatul, kapur dan air) yang
memiliki sifat dan jenis yang berbeda. Cara kerja dari alat pengaduk serbuk kayu
ini adalah dengan memutar searah serbuk dibantu dengan alat penggerak berupa
motor dengan putaran 1780 rpm yang direduksi 1:20 dengan gearbox sehingga
putaran sudu menjadi 89 rpm, karena adanya gaya gesek bahkan kontak langsung
sudu dengan benda kerja yaitu serbuk kayu, maka serbuk akan terurai dan
dicampurkanlah campuran lain (bekatul, kapur dan air) untuk melanjutkan proses
pencampuran. Kapasitas alat pengaduk serbuk kayu 12.83 kg/menit, adapun
proses pengadukan diawali dengan penyalaan mesin, lalu serbuk dimasukkan
dalam berat maksimal 5 kg, selanjutnya dimasukkan 0.5 kg dedak, 0.15 kg kapur
dan diahiri dengan 4.9 kg air lalu membuka pintu pada silinder, dan berulang-
ulang tanpa mematikan dan menghidupkan mesin kembali. Alat pengaduk serbuk
kayu untuk media tumbuh jamur tiram dapat digunakan dalam jangka waktu yang
lama dengan mengganti oli gearbox secara periodik.
Kata Kunci : Serbuk Kayu; alat pengaduk serbuk kayu; perancangan alat
pengaduk serbuk kayu.
Tidak tersedia versi lain