(E-SKRIPSI) PENGEMBANGAN APLIKASI BERBASIS ANDROID UNTUK PERENCANAAN KOMPONEN STRUKTUR BAJA : SAMBUNGAN BAUT
Di era globalisasi serta zaman yang semakin modern, teknologi sangat berperan
penting dalam perencanaan suatu bidang ilmu Teknik Sipil agar didapat hasil
perhitungan yang akurat dan desain yang kuat. Perhitungan komponen struktur
baja secara manual dinilai kurang menarik serta membutuhkan waktu yang relatif
lama, namun tidak ada salahnya jika kita sebagai seorang perencana untuk
menghitung secara manual dan tidak langsung mempercayai output dari sebuah
software. Oleh sebab itu akan dilakukan penelitian yang bertujuan untuk membuat sebuah
Aplikasi berbasis Android guna mempermudah perhitungan suatu komponen
struktur baja secara otomatis. Aplikasi yang dimaksud yaitu guna menghitung
kekuatan Sambungan Baut. Penulis yang merupakan mahasiswa jurusan Teknik
Sipil memiliki kontribusi berupa desain tampilan aplikasi serta perhitungan secara
rinci dan detail dalam bentuk perhitungan manual maupun perhitungan dengan
menggunakan Microsoft Excel.
Penelitian ini yakni menghasilkan sebuah produk Aplikasi berbasis Android yang
bernama DEPS (Desain Perencanaan Struktur) untuk perhitungan komponen
struktur baja pada perencanaan Sambungan Baut. Dari ketiga metode perhitungan
(Manual, Microsoft Excel dan Aplikasi DEPS) diperolehlah hasil yang sama dan
akurat, dengan demikian bahwasanya aplikasi ini layak untuk dipakai dalam
sebuah perencanaan komponen struktur baja.
Kata Kunci : Struktur Baja, Desain Perencanaan Struktur, Aplikasi Android,
Sambungan Baut, DEPS
Tidak tersedia versi lain