(E-SKRIPSI) ANALISIS PENCABUTAN GUGATAN PENGGUGAT TERHADAP SENGKETA TANAH ( Studi Putusan Nomor 08/PDT.G/2017/PN Liwa Tahun 2017)
Keberadaan tanah yang jumlahnya tetap (terbatas) mengakibatkan perebutan
terhadap hak atas tanah yang dapat memicu terjadinya sengketa tanah yang
berkepanjangan. Menyelesaikan konflik-konflik yang berkenaan dengan sumber
daya agraria yang timbul selama ini dapat mengantisipasi potensi konflik di masa
mendatang guna menjamin terlaksananya penegakan hukum.
Permasalahan penelitian yang akan dibahas dalam penulisan ini adalahbagaimana
prosedur pencabutan sengketa tanah pada putusan perkara Nomor
08/PDT.G/2017/PN LiwaTahun 2017? kapan pencabutan gugatan dapat dilakukan
terhadap Putusan Perdata tentang Pencabutan Gugatan Penggugat? dan bagaimana
akibat hukum pencabutan gugatan sengketa tanah Putusan Perkara Nomor
08/PDT.G/2017PN LiwaTahun 2017?
Metode penelitian yang digunakan penulis dalam menyusun skripsi ini adalah
pendekatan yuridis normatif dan empiris, menggunakan data sekunder dan primer
yang diperoleh dari studi kepustakaan dan studi lapangan, dan analisis data
dengan analisis kualitatif.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diketahui bahwa prosedur
pencabutan gugatan harus dilakukan oleh penggugat itu sendiri dengan syarat
yang telah ditentukan oleh hukum formil tersebut. Pencabutan gugatan dapat
dilakukan penggugat ketika pemeriksaan belum berlangsung dan atau atas
persetujuan tergugat apabila pemeriksaan telah berlangsung. Akibat hukum
pencabutan gugatan sengketa tanah Putusan Perkara Nomor 08/PDT.G/2017/PN
Liwa yaitu demi hukum para pihak kembali pada keadaan semula sebagaimana
halnya sebelum gugatan diajukan, seolah-olah diantara para pihak tidak pernah
terjadi sengketa.
v
GRASELLA JULIA
Saran dari penelitian ini jika proses perkara perdata sedang berlangsung,
kemudian salah satu pihak meninggal dunia, jalannya perkara harusnya tetap tidak
terhambat, yaitu dengan cara dilanjutkan oleh ahli waris yang meninggal dunia.
Kata Kunci : Gugatan, Sengketa, Tanah, Pencabutan
Tidak tersedia versi lain