Computer File
(E-SKRIPSI) ANALISIS KINERJA ADMINISTRASI DESA MELALUI SISTEM KOMPUTERISASI DI DESA NEGLASARI KECAMATAN KATIBUNG KABUPATEN LAMPUNG SELATAN
Masalah pelayanan publik desa sangat bertumpu pada peningkatan pengembangan kinerja sistem administrasi publik desa, khususnya desa-desa di Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung Selatan. Peningkatan kualitas layanan publik yang dirasakan masyarakat desa Neglasari, sangat tergantung pada pengembangan administrasi publik desa dengan data base manual sebagai sumber data untuk pelayanan publik, seperti pelayanan Kartu Tanda Penduduk (KTP), layanan Kartu Keluarga (KK), layanan surat nikah, layanan bansos, posyandu desa, layanan surat menyurat desa, yang kesemuanya berdasarkan data base yang diambil dari data base desa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Analisis data kualitatif dilakukan dengan cara mengorganisasi data, membuat kategori, mencari eksplanasi alternatif data dan menulis laporan.
Hasil penelitian menunjukkan Pelaksanaan administrasi pemerintahan desa dalam pelayanan masyarakat di Desa Neglasari cukup terlaksana dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan pelaksanaan administrasi pemerintahan yang berjalan di Desa sebagian sudah sesuai dengan yang diharapkan masyarakat seperti, administrasi umum, administrasi penduduk, administrasi keuangan dan administrasi pembangunan. Pelayanan masyarakat yang dilakukan pemerintah Desa Neglasari cukup terlaksana dengan baik. Hal ini tampak dari kecepatan layanan yang diberikan, ketepatan layanan yang semakin tepat, adanya kemudahan dalam pelayanan serta adanya keadilan yang diberikan memberikan dampak positif kepada masyarakat.
Kata Kunci: Kinerja, Administrasi Desa, Sistem Komputerisasi
Tidak tersedia versi lain