Computer File
(E-SKRIPSI) ANALISIS KINERJA JALAN DI SEKITAR U-TURN RAJA BASA TERHADAP HAMBATAN SAMPING Z.A. PAGAR ALAM
Jalan Jl. Zainal Abidin Pagar Alam, merupakan salah satu jalan yang ada di dalam
kota Bandar Lampung yang dilewati banyak kendaraan antar Kabupaten/Kota dan
Provinsi. Dengan adanya pembangunan fly over di Jl. Zainal Abiding Pagar Alam,
sehingga kendaraan lintas tengah yang ingin memasuki Jl.pramuka harus melewati
(U-TURN) Raja Basa,yang memberikan dampak kepadatan kendaraan yang cukup
tinggi. Selain itu dengan tujuan menurunkan kepadatan lalu lintas yang terjadi pada
ruas Jl. Zainal Abidin Pagar Alam, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
kepadatan kendaraan yang melintas di jalan ini, dan menganalisis kelayakan kinerja
jalan yang terganggu.
Analisia kinerja jalan ditinjau berdasarkan arus lalu lintas, kecepatan kendaraan.
Waktu dan pelaksanaan dilakukan pada hari Senin Kamis dan Minggu. Penelitian
dilakukan pada pukul Pagi 06.00-18.00, Siang 11.00-13.00, Sore 16.00-18.00WIB.
Dari hasil analisa hambatan samping yang mencakup pejalan kaki, kendaraan
berhenti, kendaraan keluar masuk, kendaraan lambat, pada lokasi pengamatan maka
dapat disimpulkan bahwa hambatan samping yang terjadi pada Pagi hari pukul
06.45 – 07.00 dengan frekuensi kejadian sebesar 731 yang mencakup kendaraan
keluar masuk termasuk ke dalam kelas Sedang.
Dalam Tugas Akhir ini pada kondisi eksisting DS = 0,67 maka Arus stabil,
kecepatan sedikit terbatas oleh lalu lintas, pengemudi masih dapat bebas dalam
memilih kecepatannya,Tingkat pelayanan pada Jl. Z.A Pagar Alam dikatagorikan
tingkat pelayanan adalah B.
Kata kunci : Ruas jalan, Kinerja jalan, Hambatan samping, Tingkat pelayanan
jalan
Tidak tersedia versi lain