TEXT
Mengenal pencemaran ragam logam
Logam berat merupakan zat pencemar yang memiliki efek berbahaya karena sifatnya yang tidak dapat diuraikan secara biologis dan stabil. Ada dua hal yang menyatakan logam berat termasuk sebagai pencemar berbahaya, yaitu tidak dihancurkan oleh mikroorganisme yang hidup di lingkungan dan terakumulasi dalam komponen-komponen lingkungan, terutama air dengan membentuk komplek bersama bahan organik dan anorganik secara adsorpsi dan kombinasi. Logam berat merupakan kontaminan yang banyak terdapat di lingkungan, karena logam berat berbahaya bagi manusia dan biota lainnya, tergantung pada fisikokimia (karakteristik kimia) dari logam berat tersebut dan kondisi kimia yang berlaku. Biokosentrasi logam berat dapat menimbulkan toksisitas. Kontaminasi logam berat dapat menyebabkan polusi tanah dan air, kerusakan struktur tanah, kehancuran landscape ekologi dan penurunan keanekaragaman hayati dengan hilangnya vegetasi penutup dan konsekuan resiko diperburuk dengan munculnya tanah yang terkontaminasi logam dan area sekitarnya serta penduduk. Proses pencemaran logam berat dapat terjadi secara langsung maupun tidak langsung.
Semua senyawa toksikan dari logam berat pada dasarnya akan mengalami absorpsi, distribusi, metabolisme, dan eliminasi (ADME). Jadi, pentingnya memiliki pengetahuan tentang kemungkinan efek beracun pada organisme tentang kelakuan zat di dalam lingkungan dan juga tentang akibat yang dapat terjadi dari efek tertentu suatu zat pada satu atau lebih macam organisme agar dapat berfungsinya secara integral suatu kehidupan bermasyarakat. Pengetahuan tentang efek berbahaya (efek yang tidak diinginkan baik sintetik maupun alami) dari berbagai reaksi kimia, agen biologis dan fisik pada mahluk hidup diperlukan untuk pencegahan dan/atau pengendalian efek berbahaya tersebut. Buku ini memberikan gambaran umum tentang latar belakang, karakteristik logam berat dan manfaat penggunaannya, sumber cemaran logam berat, penanggulangannya dan dampak cemaran logam berat; khususnya timbal, nikel, selenium dan alumunium. So, selamat membaca.
Tidak tersedia versi lain