TEXT
(FISIP) Komunikasi Bisnis : Peran Komunikasi Interpersonal Dalam Aktivitas Bisnis
Komunikasi interpersonal dalam berbagai bentuknya pada dasarnya lebih bersifat alamiah. Oleh karena itu keberadaanya tidak bisa digantikan oleh bentuk-bentuk komunikasi secangih apapun. Meskipun perubahan komunikasi sudah berkembang begitu cepatnya terutama dibantu dengan berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, tetapu pada dasarnya orang akan lebih suka berkomunikasi langsung (tatap muka). Buku ini hadir didasrkan pada upaya untuk mempermudah mahasiswa dan profesi/praktisi bisnis dalam menambah wawasan khusunya dalam bidang komunikasi bisnis. Selain itu, jika memungkinkan, dapat memberikan tambahan keragaman pemikiran dalam memperhatikan praktik komunikasi bisnis khususnya di indonesia. Buku komunikasi bisnis ini terdiri dari 10 bab, yaitu : 1. Komunikasi 2. Model, media, bentuk, dan fungsi komunikasi 3. Efektifitas komunikasi dan hambatan dalam berkomunikasi 4. Komunikasi Interpersonal dalam bisnis 5. Komunikasi antarbudaya dalam bisnis 6. Rapat dalam aktivitas bisnis 7. Presentasi dan retorika 8. Korespodensi dalam bisnis 9. Komunikasi verbal dan non verbal 10. Proposal dan laporan dalam bisnis
Tidak tersedia versi lain