TEXT
Pengantar Ekonomika Mikro
Buku Pengantar Ekonomika Mikro yang sekarang ini merupakan Edisi yang Ketiga. Dalam Edisi Ketiga buku ini diberikan banyak perbaikan dalam kalimat dan tambahan uraian kalimat untuk memper- jelas pembahasan yang sudah ada, namun tidak ada tambahan bab khusus. Perbedaan yang utama dalam edisi sekarang ini dibanding dengan edisi-edisi sebelumnya ialah bahwa untuk edisi yang sekarang pada akhir dari setiap bab dilengkapi dengan pertanyaan untuk latihan bagi para pembaca khususnya para mahasiswa yang memakai buku ini.
Buku Pengantar Ekonomika Mikro Edisi Kedua ini merupakan penyempurnaan dari Buku Pengantar Ekonomika Mikro Bagian I, Edisi Pertama. Dalam Edisi Kedua ini banyak perbaikan telah diadakan, terutama terhadap kesalahan ketik dan kesalahan gambar. Di samping itu dalam Edisi Kedua ini telah ditambahkan pula tiga bab penting yaitu Bab 1, Bab 8 dan Bab 9. Bab 1 mengantar para pembaca untuk memahami arti dari ilmu ekonomi serta memahami pula adanya berbagai permasalahan ekonomi yang selalu dihadapi oleh masyarakat pada umumnya. Bab 8 membahas mengenai penentuan harga dan jumlah produksi di pasar persaingan monopolistis dan pasar oligopoli; dan Bab 9 membahas tentang pasar faktor produksi baik dalam pasar persaingan sempurna dan pasar monopoli.
Tidak tersedia versi lain