TEXT
Teori Akuntansi Keuangan
Buku Teori Akuntansi Keuangan ini terdiri atas 15 bab. Bab 1 membahas konsep umum teori, hipotesis, teori, hukum, dan teorema, teori positif dan teori normatif, teori global dan teori partikularistik, teori akuntansi, pengukuran dalam akuntansi dan teori agensi. Bab 2 membahas teori akuntansi dan riset akuntansi yang mencakup riset akuntansi dan metoda ilmiah, penalaran deduktif dan induktif, pendekatan model keputusan, riset pasar modal, ekonomi informasi, kompleksitas informasi, peran riset akuntansi, asimetri informasi, persoalan fundamental teori akuntansi keuangan, dan regulasi sebagai reaksi untuk persoalan fundamental. Bab 3 mendiskusikan model nilai tunai dalam kondisi pasti dan kondisi tidak pasti, reserve recognition accounting.pemberdayaan kembali akuntansi kos historis, tantangan terhadap akuntansi kos historis, reaksi akuntan terhadap tantangan,dan ketiadaan true net income (laba bersih yang benar). Bab 4 menguraikan tentang pendekatan decision usefullness, teori keputusan single-person, penerapan teori keputusan, sistem informasi, investor rasional dan risk-averse, prinsip diversifikasi portofolio, dan keputusan investasi yang optimal. Bab 5 membahas pasar sekuritas efisien yang mencakup pengertian efisiensi, implikasi pasar sekuritas efisien bagi pelaporan keuangan, konsep keinformasian harga, capital asset pricing model (CAPM), beta asimetri informasi dan ketersediaan informasi, nilai fundamental saham, dan efisiensi pasar dalam kaitannya dengan rasid keuangan. Bab 6 membahas relevansi nilai informasi akuntansi yang mencakup respon pasar, faktor pasar dan faktor spesifik erusahaan, return dan laba, penelitian Ball dan Brown, koefisien respon laba (ERC), respon pasar diferensial, implikasi riset ERC pengukuran ekspektasi laba investor, dan kebijakan akuntansi yang terbaik. Bab 7 mendiskusikan pendekatan pengukuran untuk kemanfaatan keputusan, meliputi pasar sekuritas efisien, teori prospek, beta, anomali pasar sekuritas efisien, post-announcement drift, dan respon pasar terhadap akrual. Bab 8 mendiskusikan pengukuran akuntansi, yang mencakup konsep nilai pakai, nila wajar, akuntansi nilai wajar dan laporan laba rugi. pengukuran longstanding. instrumen keuangan, instrumen keuangan utama, nilai wajar dan kos historis, dan risiko likuiditas dan kualitas laporan keuangan. Bab 9 membahas konsekuensi ekonomi, reaks pasar saham pada industri minyak dan gas, hubungan antara teori efisiensi pasar saham dengan konsekuensi ekonomi, dan berbagai aspek dalam teori akuntansi positif. Bab 10 menjelaskan teori kontrak efisien, pengguna kontraktual informasi akuntansi keuangan, kebijakan akuntansi untuk kontrak efisien, ketidakluwesan kontrak, dan kontrak implisit. Bab 11 membahas analisis konflik yang mencakup teori agensi, keuntungan informasi manajer, perlindungan pemberi pinjaman dari keuntungan informasi manajer, implikasi teori keagenan dalam akuntansi, dan rekonsiliasi teori efisiensi pasar saham dengan konsekuensi ekonomi. Bab 12 membahas kompensasi eksekutif yang meliputi kontrak insentif, rencana kompensasi manajerial, teori kompensasi eksekutif, dan peran risiko dalam kompensasi eksekutif dan politik kompensasi eksekutif. Bab 13 membahas manajemen laba yang meliputi pola manajemen laba, bukti manajemen laba untuk tujuan memperoleh bonus, motivasi kontrak, motivasi untuk memenuhi ekspektasi laba investor, motivasi penawaran saham, manipulasi aktivitas riil, sisi baik manajemen laba, dan reaksi pasar saham. Bab 14 membahas masalah ekonomis dalam penetapan standar yang meliputi regulasi aktivitas ekonomi, cara mensifati produksi informasi, produksi informasi first-best, kegagalan pasar dalam produksi informasi, problem adverse selection dan moral hazand, dan insentif berbasis pasar untuk produksi informasi. Buku ini ditutup dengan bab 15 yang membahas masalah politis dalam penetapan standar, yang mencakup teori kepentingan umum, teori kepentingan kelompok, teori regulasi, distribusi manfaat informasi, kriteria penentuan standar, kemanfaatan keputusan, penurunan asimetri informasi, konsekuensi ekonomi standar baru, dan konsensus.
Tidak tersedia versi lain