TEXT
Pengantar Akuntansi 2
Akuntansi merupakan suatu proses yang diawali dengan mencatat, mengelompokkan, mengolah, menyajikan data, serta mencatat transaksi yang berhubungan dengan keuangan. Ilmu akuntansi sangat sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi mereka yang berkutat di bidang ekonomi. Dengan menggunakan ilmu akuntansi, pengusaha bisa memantau apakah bisnis yang sedang dijalankan memiliki kondisi yang baik atau tidak. Accounting juga memiliki peran yang sangat penting dalam sistem ekonomi kita. Kebijakan atau keputusan yang dilakukan oleh pemerintah, perusahaan, atau individu dan yang lainnya dapat tepat karena mengandalkan informasi yang diperoleh.
Maka dari itu, akuntansi diperuntukan untuk mencatat, mengikhtisarkan, melaporkan serta menginterpretasikan data ekonomi oleh banyak kelompok dalam sistem ekonomi sosial. Secara umum, akuntansi dapat didefinisikan sebagai sebuah sistem informasi yang memberikan laporan kepada para pengguna informasi akuntansi atau kepada pihak-pihak yang memiliki kepentingan (stakeholders) terhadap hasil kinerja dan kondisi keuangan perusahaan. Akuntansi juga sering dianggap sebagai bahasa bisnis, di mana informasi bisnis dikomunikasikan kepada stakeholders melalui laporan akuntansi.
Buku Pengantar akuntansi 2 membahas tentang ilmu akuntansi yang di dalamnya berisi mengenai laporan keuangan beserta akun-akun berdasarkan PSAK yang berbasis IFRS, Akuntansi Firma, Akuntansi Perseroan dan masih banyak lagi. Tujuan dari buku ini adalah membantu mahasiswa dalam memahami akun-akun yang ada dalam laporan keuangan. Pemahaman tersebut diperlukan untuk mengaplikasikan akuntansi ke dalam praktek usaha yang sesungguhnya.
Tidak tersedia versi lain