TEXT
(Tesis) Pengaruh Motivasi Internal dan Motivasi Eksternal Terhadap Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Kontraktor Grade I di Provinsi Lampung
ABSTRAK
Reza aditya.pengaruh motivasi internal dan motivasi eksternal terhadap kinerja karyawan pada perusahaan kontraktor grade 1 di provinsi lampung.di bawah bimbingan ibu Dr.lindrianasari,S.E., M.Si.,AK.dan ibu Dra.rosmiati tarmizi,M.M.,Ak.CA.
Perusahaan kontraktor grade 1,sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang konstruksi dengan misinya yaitu menjadi penyedia jasa konstruksi proyek pembangunan,sudah seharusnya memiliki karyawan yang penuh semangat dan bermotivasi tinggi dalam bekerja dan melakukan pekerjaannya secara efektif dan efisien,untuk kemudian pada akhirnya menunjukkan kinerja yang tinggi dalam usaha mewujudkan misi dan tujuan yang telah ditetapkan.penelitian ini bertujuan untuk mengetahui,memahami dan menganalisis pengaruh motivasi internal dan motivasi eksternal terhadap perusahaan kontraktor grade 1 di provinsi lampung.
Penelitian ini merupakan penelitian populasi yaitu seluruh karyawan tetap perusahaan kontraktor grade 1 di provinsi lampung berjumlah 47 orang dan analisis data yang digunakan yaitu uji validitas dan rehabilitas ,analisis regresi linier berganda,uji r,dan uji t.
Berdasarkan hasil dan interprestasi maka dapat disimpulkan bahwa motivasi internal berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan pada perusahaan kontraktor grade 1 diprovinsi lampung dan motivasi eksternal berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan pada perusahaan kontraktor grade 1 di provinsi lampung.
Saran yang hendak penulis sampaikan dalam penelitian ini yaitu pimpinan perusahaan kontraktor grade 1 di provinsi lampung hendaknya memberikan pengakuan yang positif terhadap karyawan yang rajin dalam bekerja,seperti dengan memberikan penghargaan baik secara lisan maupun tulisan.
Kata kunci :motivasi internal,motivasi eksternal,kinerja karyawan
Tidak tersedia versi lain