TEXT
(Tesis) Analisis Pembinaan terhadap Residivis Narkotika untuk Mencegah Penanggulangan Tindak Pidana Kembali di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas II A Bandar Lampung (Studi pada Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas II A Bandar Lampung)
ABSTRAK
ANALISIS PEMBINAAN TERHADAP RESIDIVIS NARKOTIKA
UNTUK MENCEGAH PENANGGULANGAN TINDAK
PIDANA KEMBALI DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN
NARKOTIKA KLAS II A BANDAR LAMPUNG
Oleh: DONNY KAUSAR
Banyak sekali permasalahan yang terjadi di LAPAS-LAPAS di Indonesia dan salah satunya adalah sering terjadinya residivis yang melakukan tindak pidana kembali di LAPAS.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pembinaan terhadap residivis narkotika untuk mencegah penanggulangan tindak pidana kembali di lapas narkotika klas II A Bandar lampung, faktor-faktor penghambat pembinaan terhadap residivis narkotika untuk mencegah penanggulangan tindak pidana kembali di lapas narkotika klas II A Bandar lampung,upaya-upaya untuk menanggulangi hambatan-hambatan dalam proses pembinaan terhadap residivis narkotika untuk mencegah penanggulangan tindak pidana kembali di lapas narkotika klas II A Bandar lampung.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui pendekatan yuridis normatif dan pendekatan yuridis empiris dengan menggunakan data sekunder dan data primer.
Pembinaan terhadap residivis narkotika untuk mencegah penanggulangan tindak pidana kembali di lapas narkotika klas II A Bandar lampung secara umum tidak ada perbedaan mekanisme antara pembinaan narapidana biasa dengan narapidana residivis.hanya saja pembinaan terhadap narapidana residivis lebih di fokuskan.program pembinaan dan pembimbingan yang dilakukan meliputi kegiatan pembinaan dan pembimbingan kepribadian dan kemandirian.faktor-faktor penghambatnya dapat dikelompokkan ke dalam dua faktor yaitu faktor intern dan ekstern.faktor ekstern seperti kurangnya kesadaran dan minat narapidana residivis narkotika untuk mengikuti program pembinaan di dalam lapas dan faktor ekstern seperti dana untuk mengikuti program pembinaan di dalam lapas dan faktor ekstern seperti dana untuk pembiayaan yang terbatas.upaya-upaya untuk menanggulangi hambatan-hambatan tersebut yaitu dengan cara penanggulangan secara prefentif dan refresif.penanggulangan prefentif seperti berupa perbaikan sarana dan prasarana serta perbaikan keamanan dan ketertiban dan penanggulangan referesif berupa memberikan sanksi kepada narapidana yang melakukan kesalaham.
Masyarakat dan pihak keluarga narapidana perlu adanya dukungan dalam hal pengembalian mental,jiwa,pemulihan jiwa residivis narkotika sehingga dapat membantu guna terciptanya pembinaan yang baik,petugas harus memiliki sikap tegas,pemikiran yang maju dan sikap membina,residivis narkotika wajib mengikuti dan mentaati aturan yang telah ada di LAPAS.
Kata kunci : lembaga pemasyarakatan,pembinaan resedivis dan narkotika
Tidak tersedia versi lain