TEXT
PUTRI
Novel ini adalah sebuah pertanyaan panjang tentang tradisi, dengan perempuan sebagai ujung tombaknya. Apakah manusia mesti memberhalakan kearifan masa lalu atau memberikan reinterpretasi untuk mereposisinya sesuai dengan tempat-waktu dan keadaan. Semua tergantung dari siapa dan bagaimana melakukannya, juga dengan maksud apa fenomena itu kemudian dibaca oleh sejarah. Putri hanyalah bayang-bayang kecil ketidakberdayaan, ketika tata-nilai bergerak cepat, jumpalitan, terkadang berbelok mendadak, sehingga manusia terengah-engah mengejarnya. Hidup lebih merupakan peristiwa pembelajaran yang tak pernah memberikan ijazah. Akhir sekaligus menjadi awal. kosong dan penuh bertumpah tindih, sehingga segalanya harus disimak kembali terus-menerus. Novel ini adalah sebuah petualangan pikiran yang memihak perempuan yang menyayangi pria yang mencintainya.
Tidak tersedia versi lain