TEXT
(ILMU KOMUNIKASI) Semiotika Dalam Riset Komunikasi
Studi tentang tanda dan makna tanda,demikian pengertian sedehana dari semotika.manusia dalam kehidupannya selalu dikelilingi o;eh tanda-tanda.keunikan manusia yang membedakannya dengan makhluk lain adalah selain menciptakan tanda-tanda,manusia juga menginterprestasikan atau memberi makna pada tanda-tanda tersebut.dalam kehidupan sehari-hari,kita sering berjumpa dengan tanda dan secara otomatis kita memaknainya.namun,dalam bentuk yang beragam memerlukan teknik ataupun cara-cara yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah untuk memahaminya,dari sinilah awalnya ilmu semiotika dimulai menjadi suatu ilmu tentang memaknai tanda.
Semiotika adalah salah satu pendekatan atau teori dalam ilmu komunikasi,yang termasuk ke dalam perspektif interpretif,yang dapat dibedakan dengan perspektif kritis dan perspektif objektif (empiris,ilmiah,positivistic).
Buku ini mudah dipahami,dengan bahasanya yang runtut dan enak dibaca,bahkan oleh mahasiswa tingkat sarjana (S1) sekalipun.oleh karena itu,meskipun semiotika adalah bidang yang cukup pelik,kepelikannya itu tidak seperti uraian-uraian tentang bidang yang sama dalam buku-buku lain yang ditulis dalam bahasa Indonesia,apalagi dalam bahasa asing.salah satu kelebihan buku ini adalah sistematikanya yang bersahaja.fokusnya adalah pada semiotika media.
Tidak tersedia versi lain