TEXT
Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis
Cukup banyak buku yang mengartikan tentang riset seperti pada kamus Webster yang mengartikan riset sebagai suatu kata kerja yang mempunyai arti memeriksa atau mencari kembali. Lain lagi menurut Ndraha (1988), riset diartikan sebagai suatu pemeriksaan atau pengujian yang teliti dan kritis dalam mencari fakta, atau prinsip-prinsip penyelidikan yang tekun guna memastikan suatu hal. Dari beberapa pendapat para pakar penulis mencoba menyim-pulkan bahwa riset adalah suatu usaha untuk menemukan suatu hal menurut metode yang ilmiah, sehingga riset me-miliki tiga unsur penting, yaitu sasaran, usaha untuk men-capai sasaran serta metode ilmiah.
Untuk memperoleh pengetahuan yang benar terdapat beberapa cara, salah satunya dengan menggunakan ilmu. Sesuatu yang bersifat ilmu adalah ilmiah. Ilmu yang di-peroleh dari hasil penelitian atau studi disebut ilmu penge-tahuan.
Tidak tersedia versi lain