Buku ini menyajikan bagaimana menjadi seorang jurnalis profesional. Disajikan ilmu-ilmu yang harus dikuasi oleh seorang calon jurnalis. Pun disajikan kompetensi-kompetensi bidang lain dan sejumlah keahlian lainnya yang harus dikuasai oleh seorang jurnalis.
Pada buku ini terdapat penyesuaian beberapa aspek terkait konteks dari tema sentral ilmu informasi dan komunikasi kepustakaan. Beberapa pembahasan yang ditambahkan disesuaikan dengan perkembangan zaman sehingga buku ini akan berguna untuk peminat ilmu informasi, komunikasi, kepustakaan, dan bidang ilmu lain yang relevan dalam memahami secara lebih komprehensif.